Beranda > Berita > Pengendalian Diri Sebagai Wujud Teladan Kristus di Kayu Salib

Pengendalian Diri Sebagai Wujud Teladan Kristus di Kayu Salib

Pdt. Eko Adi Kustanto sedang membagikan roti dalam Perjamuan Kudus Jumat Agung.

Pdt. Eko Adi Kustanto sedang membagikan roti dalam Perjamuan Kudus Jumat Agung.

Pacitan, GKJWPacitan.wp. Ibadah Jumat Agung 3 April 2015 di GKJW Pacitan dilaksanakan dalam suasana yang cukup khidmat.Dihadiri hampir sekitar dua ratusan warga jemaat baik dari induk maupun pepanthan Nawangan.Dalam Ibadah Jumat Agung ini juga dilakukan pelayanan perjamuan kudus sebagaimana Yesus sendiri pada saat itu mengadakan perjamuan terakhir bersama murid-muridNya sebelum tiba saat penyaliban.Meski hanya dijaga oleh beberapa petugas dari Polres Pacitan secara umum acara berjalan sangat lancar, aman dan kondusif.

Jalan Via Dolorosa jalan penderitaan

Yesus Kristus Domba Allah di salib

Dia memilih di salib bukti kasih pada kita

Kar`na kita Dia serahkan Diri-Nya di kalvari

Alunan lagu Via dolorosa yang dibawakan Keenan Mofu mengawali Ibadah Jumat Agung ini.Dalam homilinya Pdt. Eko Adi Kustanto mengajak warga jemaat kedalam suasana perjamuan yang lebih akrab dan bersahabat, hal ini terlihat jelas dari posisi duduk jemaat yang dibuat setengah melingkar.Pdt. Eko menyampaikan, ” Pada masa transisi dimana kita menghadapi situasi tertekan diperlukan sebuah pengendalian diri untuk bersikap lebih tenang.Ketenangan yang dialami oleh diri sendiri pun akan mampu menolong orang lain, seperti ketika Tuhan Yesus meminta para murid untuk dibebaskan.Dalam ketenangan itu ketaatan kepada Tuhan menjadi semakin mantab.”

Menutup Ibadah Jumat Agung Pdt. Eko mengingatkan seluruh jemaat untuk senantiasa meneladani ketenangan dan ketaatan Yesus kepada Bapa.[ya2n]

Kategori:Berita Tag:
  1. Belum ada komentar.
  1. No trackbacks yet.

Tinggalkan komentar